Ayo Kita Nyanyi “Mungkin Nanti” dalam bahasa Jepang!

Baru-baru ini ketika aku pergi ke Nihon Bunkasai, atau Festival Jepang di sekolah menengah atau universitas, banyak siswa menyanyikan
“Moshimo Mata Itsuka” versi bahasa Jepang “Mungkin Nanti.”

Aku sangat senang orang-orang menyanyikan lagu bahasa Jepang selain “kokorono tomo(心の友)”, hahaha!
Tapi, aku bertanya-tanya apakah kamu benar-benar tahu arti liriknya?

Bukankah itu keren kalau kamu bisa bernyanyi dalam bahasa Jepang dan juga tahu artinya?
Sebenarnya menyanyikan lagu adalah cara yang sangat baik untuk belajar bahasa asing.
Jadi hari ini, mari kita belajar bahasa Jepang bersama dengan lagu “Moshimo Mata Itsuka (Mungkin Nanti).”

Jika kamu mengklik + di bawa, kamu dapat melihat terjemahannya.

Arti : Aku ingin memberitahumu sesuatu.

  • 話す(はなす/hanasu):Berbicara 
    *はなす(Bentuk Kamus)→はなして(Buntukて)
  • Buntukて+おく(〜teoku):akan melakukan sesuatu untuk persiapan di waktu mendatang
  • 〜たい(〜tai):mau~

Arti : Ini mungkin kesempatan terakhir

  • きっと(kitto):mungkin
  • これ(kore):ini
  • 最後(さいご/saigo):terakhir

Arti : Lepaskan semuanya dari tanganku

  • すべて(subete):semua
  • 手放す(てばなす/tebanasu):lepaskan dari tangan
  • 〜てしまおう(〜teshimaou):Ayo〜

Arti : Saya pikir sekarang saatnya

  • それ(sore):itu
  • 今(いま/ima):sekarang
  • 〜だと思う(だとおもう/dato omou):Saya pikir bahwa〜

Arti : Mungkin kamu sudah berubah

  • 君(きみ / kimi):kamu
  • 変わる(かわる / kawaru):berubah
  • 〜てしまった(〜teshimatta):menyatakan bahwa aksi telah selesai
  • だろう(darou):mungkin

Arti : Mungkin cinta telah menghilang

  • 愛(あい/ ai):cinta
  • 消える(きえる / kieru):menghilang

Arti : kalau kita ingin bertemu lagi suatu hari nanti

  • もしも〜なら(moshimo〜nara):kalau〜
  • また(mata):lagi
  • いつか(itsuka):hari nanti
  • 僕ら(ぼくら / bokura):kita
  • 出会う(であう / deau):bertemu

Arti : Tolong, jangan tanya apa-apa lagi

  • お願(ねが)いだから( onegai dakara):tolong
  • もう〜ないで(mou〜naide):jangan〜lagi
  • 何も(なにも / nanimo):apa-apa
  • 聞く(きく/ kiku):tanya
    *きかないで(kikanaide):jangan tanya

Arti : Cinta untukmu yang ada di sini sampai kemarin

  • きのう(kinou):kemarin
  • 〜まで(〜made):sampai〜
  • ここに(kokoni):di sini
  • あった(atta):ada(waktu lampau)
  • 君への(きみへの/ kimi e no):untukmu
  • 愛(あい / ai):cinta

Arti : Saya sudah meninggalkannya

  • 置き去り(おきざり / okizari):ditinggalkan
  • 〜にする(〜nisuru):〜kan


Bagaimana?
Ini lagu yang begitu indah bukan?
Semakin kamu mendengarkan lagu Jepang, semakin baik pengucapanmu.
Ayo berlatih menyanyikan lagu Jepang bersama mulai hari ini!

Lirik “Kutsu” – Lagu Tulus “Sepatu” versi Bahasa Jepang Yuk kita nyanyi lagu Kimetsu no Yaiba
Share